Ruang Istirahat Basarnas Terbakar

Ilustrasi Pemadaman Api, (doc. Google).

Jakarta, PERISAIHUKUM.ID – Telah terjadi kebakaran di Gedung Badan Sar Nasional (Basarnas) di Jalan Angkasa Raya, Jakarta Pusat (01/11/2021) pagi, diduga karena korsleting listrik.

Kepala Seksi Operasi Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Jakarta Pusat Unggul Wibowo menyampaikan kebakaran terjadi di ruang istirahat Kepala Pusat Data yang berada di Gedung Utama Basarnas.

“Objek terbakar kasur-kasur di lantai satu. Dugaan sementara korsleting dari kulkas,” kata Unggul, Dilansir dari CNNIndonesia.com (01/11/2021).

Unggul menerangkan pihaknya menerima laporan kebakaran pada sekitar pukul 05.13 WIB. Kemudian, dua unit pemadam kebakaran tiba di lokasi sekitar pukul 03.15 WIB.

Sudin Gulkarmat Jakarta Pusat telah mengerahkan total tujuh unit mobil pemadam kebakaran dan 28 personelnya ke lokasi kebakaran di Jalan Angkasa Raya Blok B15 Kavling 2-3 Kelurahan Gunung Sahari Selatan, Kecamatan Kemayoran, Jakarta Pusat.

Selang waktu 30 menit, petugas berhasil menjinakan api di ruang yang diketahui berukuran 4×6 meter itu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *