Ribuan Pengunjung Padati Kebun Binatang Ragunan

Taman Margasatwa Ragunan

Jakarta, PERISAIHUKUM.ID – Hari pertama pembukaan kembali kebun binatang Ragunan pada masa PPKM Level 2 dipadati ribuan pengunjung dari berbagai wilayah di DKI Jakarta.

Sejak pukul 07.00 WIB, menurut Wahyudi Bambang, Staf Pelayanan dan Informasi Kehumasan Taman Margasatwa Ragunan (TMR) sudah 3.613 pengunjung yang datang. Bahkan jumlah tersebut diperkirakan akan terus bertambah.

Untuk diketahui, untuk mengunjungi TMR, masyarakat harus melakukan pendaftaran melalui daring (online). Sedangkan yang bisa memasuki kawasan TMR hanya warga yang ber KTP DKI Jakarta.

“Hingga seiang ini tercatat 3.613 orang yang sudah masuk dan untuk yang sudah mendaftar sekitar 8.000 orang,” kata Wahyudi.

Meski sudah dibuka untuk umum, pengelola TMR tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *