Jakarta, PERISAIHUKUN.ID – Sebagai tempat isolasi terpusat (isoter) Covid-19, keberadaan KM Tidar diminta Wali Kota Jayapura, Benhur Tomi Mano untuk diperpanjang. Hal tersebut disampaikan langsung Benhur melalui surat ke Menteri Perhubungan RI.
“Saya suda bersurat ke Menhub yang meminta agar operasional KM Tidar sebagau tempat isolasi terpusat diperpajang hingga Desember mendatang,” kata Benhur.
Benhur mengaku jika perpanjangan waktu operasional KM Tidar tersebut karena pada November akan dilaksanakan Peparna XIV dan Desember 2021 dikhawatirkan terjadi peningkatan kasus Covid-19.
Benhur juga mengungkapkan saat ini pasien yang menjalani isolasi di KM Tidar tercatat sembilan orang dan mereka adalah peserta PON XX yang bukan warga Jayapura.
Bantuan Menhub tersebut ia nilai sangat berarti dalam penanganan Covid-19, tidak saja bagi Kota Jayapura, daerah di sekitarnya pun merasakan manfaat keberadaan KM Tidar.